Wiki BlankOn berisi tentang catatan Pengembang atau dokumentasi dari informasi seputar BlankOn. Halaman atau website ini memudahkan para pengembang dan pengguna untuk menemukan informasi yang dibutuhkan.
Wiki ini sebelumnya dilayani menggunakan fitur wiki dari aplikasi tiket Trac. Namun karena keterbatasan dalam memelihara peladen Trac, pengembang memutuskan untuk memindahkan wiki kedalam format markdown. Digunakanlah fitur wiki dari GitHub. Dalam perjalanannya, fitur ini tidak menjawab semua kebutuhan mendasar wadah dokumentasi proyek BlankOn. Kemudian tim pengembang memulai bereksperimen dengan perkakas-perkakas sejenis. Diuji coba menggunakan Docusaurus.
Setelah melakukan ujicoba, disimpulkan Docusaurus menjawab beberapa kebutuhan mendasar Proyek BlankOn akan Wiki. Kini pengembang BlankOn telah sepenuhnya mengelola Wiki BlankOn dengan Docusaurus. Wiki ini dapat diakses dengan tautan https://dev.blankonlinux.or.id/
Lumayan unik ya nama sistem pengelolaannya, Docusaurus
Docusaurus ini memiliki fungsi utama untuk memanajemen e dan meng-generate dokumentasi berbasis markdown.. Sistem pengelolaan dokumentasi ini dibuat oleh Tim Pengembang Facebook dan berbasis ReactJs. Memasangnya cukup menggunakan yarn atau npm melalui terminal, sehingga pengembang akan lebih mudah dalam melakukan proses dokumentasi.
Tim pengembang menyadari bahwa migrasi ke Docusaurus masih akan berjalan. Jika pengguna ada menemukan kesalahan penulisan, kesalahan konten, gambar yang tidak tepat, silakan dengan senang hati melaporkan ke tautan issue Docusaurus pada laman berikut https://github.com/BlankOn/wiki/issues/123
Salam
Author : Umul Sidiqoh
Editor : Estu
Categories : berita
Tags : dokumentasi