Musik Satu Cerita dari Konferensi BlankOn Keempat

BERITA

Satu hal yang saya sukai dari bertemu orang-orang baru adalah mendapatkan perspektif baru, cerita baru, karakter baru, dan tentu saja semakin tersadar bahwa hidup itu begitu penuh warna.

Sabtu kemarin, saya sempatkan untuk datang sejenak di acara Konferensi BlankOn Keempat yang diadakan di CICO Resort, Cimahpar, Bogor. Saya berangkat dari lokasi yang jaraknya sebenarnya tak terlalu jauh, tapi ternyata membutuhkan waktu tempuh yang lama. Hiks.

Berikut saya sematkan 2 video yang sempat saya rekam saat hadir di sesi “Musik dengan BlankOn” oleh Kukuh Syafaat, Gitaris Marsmellow Band.

Video 1

Video 2

Video saya rekam dengan kamera ponsel, jadi maafkan untuk kualitas yang seadanya.

Bermusik di zaman komputer ini menjadi seni tersendiri. Kita bisa membuat musik digital dengan alat bantu komputer. Kita merekam dengan memanfaatkan teknologi track. Jadi setiap alat musik memiliki track tersendiri. Track drum, track bas, track gitar, track vokal.

Hop-hop, saya tak terlalu pakar dalam hal musik. Jadi saya hentikan dulu saja tulisan saya. Saya kembali jadi penikmat musik saja dahulu.

Hasil saltem dari blognya mas Zaki Akhmad


Author : Humas

Editor : Humas

Categories : berita

Tags : berita